9 Manfaat Rahasia Buah Salak Untuk Ibu Hamil

Salak dan Ibu Hamil – Siapa yang tak kenal dengan buah bersisik seperti ular ini. Rasanya yang unik, manis dan sedikit sepat. Coba tebak apa itu? Ya. Salak. Salak merupakan buah yang cukup terkenal karena manfaatnya.

Tahukan Anda dibalik rasanya yang unik, buah salak menyimpan segudang manfaat untuk kesehatan salah satunya adalah buat ibu hamil. Sebelum membahas manfaatnya ada baiknya kita berkenalan dulu dengan buah bersisik ini.

Karakteristik buah salak

Asal dan bentuk pohon salak

Buah yang menyandang nama latin Salacca zalacca ini ternyata digolongkan dalam suku palem-paleman, alias Arecaceae. Tak heran jika daun buah ini seperti kelapa. Bedanya, daun buah ini berbentuk pedang dengan pakal daun yang menyempit dan tangkai yang berduri.

Asal tanaman ini tidak diketahui secara pasti. Namun, banyak ahli menduga bahwa buah salak berasal dari Asia Tenggara. Selain di Indonesia, buah ini juga banyak dibudidayakan di Thailand, Malaysia, dan Fhilipina.

Bentuk buah salak

Memiliki kulit bersisik seperti ular dengan warna coklat kemerahan atau coklat kehitaman. Buah ini dikenal dengan istilah “buah ular” snake fruit. Bentuk buahnya bulat lonjong seperti telur, namun runcing pada ujungnya. Permukaan buah ini ditumbuhi duri halus yang agak tajam. Hati-hati jika Anda membukanya ya.

Daging buah salak berwarna putih kekuningan, bertekstur renyah, dan memiliki rasa manis agak sepat. Di bagian dalam daging buahnya, terdapat biji berwarna coklat.

Fakta atau mitos

Mengonsumsi buah salak untuk ibu hamil dapat mengganggu saluran pencernaan seperti sembelit yang muncul pada tri semester pertama. Itu adalah sebuah mitos kuno yang harus segera dilenyapkan.

Faktanya, jika ibu hamil mengonsumsi salak dengan cara yang benar akan mendapatkan sejuta manfaat. Sebaiknya ibu hamil makan buah salak tanpa membuang kulit ari yang menempel pada daging buahnya. Lalu apa saja manfaat buah salak untuk ibu hamil? Berikut ulasan selengkapnya.

Manfaat buah salak untuk ibu hamil

Sebagai antioksidan

Salak adalah salah satu jenis buah yang mengandung senyawa beta karoten. Kandungan beta karoten dalam buah salak lebih tinggi 3 kali daripada manfaat buah mangga. Senyawa ini bekerja sebagai antioksidan alami dalam tubuh.

Antioksidan diperlukan oleh ibu hamil untuk mencegah berbagai jenis penyakit dan melawan radikal bebas yang sangat berbahaya untuk janin dan ibu hamil. Selain itu senyawa alami yang ditemukan dalam salak juga berkhasiat untuk mengatasi risiko penyakit jantung dan kanker pada janin maupun ibu hamil.

Menjaga kesehatan

Mengonsumsi salak pada trisemester pertama sangat dianjurkan. Karena ibu hamil pada masa ini mengalami mual dan muntah yang berlebihan. Buah ini bisa dijadikan camilan untuk meminimalisir air liur berlebih.

Kandungan vitamin C dan zat tannin bisa menjadi keuntungan besar dalam manfaat salak untuk ibu hamil. Senyawa dan vitamin ini bisa mendukung kesehatan ibu hamil dalam melawan infeksi.

Mengatasi anemia

Ibu hamil membutuhkan sel darah merah yang lebih tinggi karena digunakan untuk menyumbang oksigen lewat plasenta pada janin. Kekurangan oksigen akan sangat berbahaya pada nyawa janin dan ibu hamil.

Oleh sebab itu, buah salak mengandung tiamin dan zat besi yang sangat baik untuk membantu kesehatan ibu hamil. Zat besi menjadi salah satu pemeran utama dalam memproduksi sel darah merah.

Mengatasi asam lambung

Masalalah utama yang sering dialami oleh Ibu hamil pada trimester pertama adalah mual dan muntah. Biasanya sangat rentan terhadap gangguan asam lambung.

Nah, seperti yang sudah dijelaskan pada manfaat kedua, buah bersisik ini akan mengurangi rasa mual dan membuat pencernaan menjadi normal lagi. Salak dipercaya memiliki peran yang sangat penting untuk mengatasi masalah asam lambung dan penyakit lambung lain.

Untuk itu, ibu hamil juga harus mengetahui mual dan gangguang asam lambung pada ibu hami.

Menjaga kesehatan jantung

Kalium adalah salah satu zat yang sangat dibutuhkan oleh ibu hamil. Kalium berfungsi untuk memelihara kesehatan jantung dan detak jantung.

Asupan salak selama kehamilan bisa mencukupi jumlah kalium yang dibutuhkan oleh tubuh. Selain itu, kalium yang ditemukan pada manfaat salak untuk ibu hamil, juga mengatasi masalah kemampuan tubuh dalam menyerap air.

Pembentukan tulang

Kalsium menjadi zat yang penting selama kehamilan. Kandungan kalsium dibutuhkan untuk membentuk jaringan kerangka tulang pada janin.

Selain itu, kalsium juga dibutuhkan oleh ibu hamil untuk mempersiapkan tubuh dalam kelahiran. Oleh sebab itu, kalsium dalam salak membantu menyumbang kecukupan kalsium harian. Selain itu, buah salak juga penting untuk membantu ibu hamil agar memiliki stamina yang sehat dan kuat.

Obat diare

Kondisi yang lelah dan lemah membuat ibu hamil rentan terhadap infeksi bakteri. Salah satunya adalah bakteri yang bisa membuat ibu hamil mudah terserang diare.

Buah salak dapat meredakan diare pada ibu hamil. Komsumsi buah salak dengan cara membuang kulit arinya dan perbanyaklah minum air putih.

Membantu sistem memori pada janin

Pektin adalah salah satu zat yang dibutuhkan dalam perkembangan janin untuk membentuk kecerdasan dan mempertahankan memori dalam otak.
Kandungan pektin ada pada salak.

Kandungan pektin pada buah salak sangat efektif untuk membangun sistem kecerdasan pada janin. Oleh sebab itu, perkenalkan buah salak pada janin Anda ya.

Mencegah penyakit mata pada janin

Ancaman penyakit mata pada bayi tidak hanya terjadi ketika sudah lahir. Bahkan janin bisa mengalami infeksi ini sejak dalam kandungan.

Manfaat salak untuk ibu hamil dapat mencegah semua masalah infeksi yang menyerang retina atau lensa mata. Buah salak mengandung beta karoten dan antioksidan yang bisa mencegah penyakit karena infeksi mata selama dalam kandungan.

Wajib tahu! Tips konsumsi buah salak untuk ibu hamil

Pantangan makan buah salak untuk ibu hamil hanyalah mitos. Salak memiliki banyak manfaat yang sangat baik untuk kesehatan ibu hamil dan janin.

Salak menjadi sumber nutrisi yang bisa menunjang kesehatan ibu hamil. Namun, untuk mengkonsumsi buah salak juga harus mengikuti beberapa aturan agar tidak menimbulkan risiko.

Berikut ini beberapa tips makan buah salak saat hamil

Pilih buah salak dengan kulit yang masih bagus dan tidak terkelupas.

Hati-hati dengan salak yang sudah disimpan dalam waktu yang agak lama, karena rentan dengan pembusukan yang menyebabkan ibu hamil bisa terkena bakteri atau parasit.

Bersihkan salak sebelum dikonsumsi.

Makanlah buah salak bersamaan dengan kulit arinya. Ini dipercaya bisa mencegah sembelit dan mual.

Salak merupakan variasi buah yang cukup dikonsumsi saat hamil, namun tidak boleh berlebihan.

Kesimpulan

Demikianlah sejuta manfaat yang ada dibalik buah bersisik ini. Konsumsilah buah salah dalam jumlah yang sewajarnya agar tidak menimbulkan keluhan kesehatan pada ibu hamil.

Referensi

https://hamil.co.id/nutrisi-ibu-hamil/buah-sehat/manfaat-salak-untuk-ibu-hamil

https://hellosehat.com/hidup-sehat/fakta-unik/manfaat-buah-salak-untuk-jantung/

A male blogger who is afraid of heights and always faints when sees blood. But once active as an HIV AIDS counselor, and an announcer on a radio.